Bintang Medan Raih Emas di Kejurnas Jabar Open 2024

Nusantaraterkini.co, BANDUNG – Klub sepatu roda Bintang Medan kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang Kejuaraan tingkat Nasional Jabar Open 2024.

 

Klub ini berhasil membawa pulang satu medali emas dan satu medali perunggu pada kompetisi yang digelar di Track Sepatu Roda Saparua, Bandung, pada 6-8 Desember 2024.

 

Atlet andalan mereka, Tiara Hayyu Salsabila (16), berhasil meraih medali emas dalam mata lomba Dual Time Trial (DTT) 200 Meter kategori junior putri. Siswa SMA Negeri 2 Medan ini memimpin balapan hingga garis finish, mengalahkan pesaing utama dari Warrior Inline Club dan Medan Inline Skate.

 

Tidak hanya itu, Tayong, panggilannya dalam Klub Bintang Medan juga meraih medali perunggu dalam mata lomba Sprint 1000 meter, setelah meraih best time dalam babak kualifikasinya.

 

Sementara itu, medali perunggu kedua diraih oleh rekan satu timnya, Gendis Alvinqa Sinaga (8) dalam mata lomba Eliminasi 3000 Meter kategori KU-B. Meski menghadapi persaingan ketat, Gendis menunjukkan semangat juang yang tinggi, berhasil mengamankan posisi ketiga.

 

Ketua Umum Klub Bintang Medan, Taufik Budi Lubis, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian kedua atletnya tersebut. 

 

“Hasil ini menunjukkan bahwa Bintang Medan memiliki atlet-atlet dengan potensi mengagumkan,” ujarnya, Sabtu, (7/12/2024).

 

“Tiara dan Gendis telah menunjukkan kerja keras dan dedikasi mereka. Bintang Medan akan terus berlatih keras untuk mempertahankan performa dan siap bersaing di level nasional maupun internasional,” tambahnya.

 

(Ica/Nusantaraterkini.co)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *